Di guyur Hujan Deras :  Kapolres Muaro Jambi Salurkan Bantuan Kerumah Warga

  • Whatsapp

MUARO JAMBI.(Benuajambi.com)-Kapolres Muaro Jambi,jalankan intruksi kepala kepolisian republik Indonesia untuk membagikan sembako kepada warga yang terdampak PPKM,akibat wabah Pandemi Covid-19, Jum’at 23/07/21

Kondisi hujan yang tidak berhenti, Setelah apel dilakukan di gerbang citra raya city , Kapolres Muaro Jambi tim gabungan TNI Polri Bergerak untuk menyalurkan bantuan Kerumah-rumah warga di daerah pematang gajah kecamatan Jambi luar kota ( Jaluko).

Bacaan Lainnya

AKBP Yuyan dengan menggunakan kendaraan sepeda motor langsung bergerak,dengan membawa paket sembako yang telah disiapkan diatas sepeda motor.

Kondisi hujan yang sangat deras tidak membuat kapolres muaro Jambi dan tim gabungan lainnya menyerah untuk membagikan sembako kepada warga yang terdampak PPKM.

Salah satu warga yang di datangi sempat kebingungan melihat tim gabungan datang ke rumahnya secara mendadak.

AKBP Yuyan menjelaskan kepada warga” kami dari tim gabungan TNI Polri datang kemari untuk memberikan bantuan berupa sembako kepada warga masyarakat maupun pedagang kecil yang terdampak PPKM akibat wabah pandemi covid-19, semoga bermanfaat untuk keluarga”ujar AKBP Yuyan

Kapolres Muaro Jambi bersama tim gabungan dengan hujan yang belum berhenti  langsung  melanjutkan perjalanan  kerumah warga lainnya ,untuk menyalurkan bantuan sembako.(RBT)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *