Jalan Rusak Jadi Sumber Kemacetan, Dirlantas : Ganjil Genap Bukan Solusi Yang Tepat

  • Whatsapp

Jambi.(Benuajambi.com)-Merebak isu pemberlakuan ganjil genap bagi armada truk angkutan batubara di Provinsi Jambi. Direktur Lalulintas Polda Jambi, Kombes Pol Dhafi menyebut pemberlakuan ganjil genap tidak dapat menuntas permasalahan kemacetan yang kerap kali menjadi momok menakutkan bagi masyarakat.

“Tidak perlu ganjil genap, karena kalaupun ganjil genap nanti endingnya akan sama, sehingga tetap tidak bisa di bendung jumlah angkutan batubara, jelas sekarang management yang sudah kita laksanakan sekarang adalah buka tutup di pintu tambang dengan pola waktu yang telah ditetapkan” ujar Dirlantas Polda Jambi, Kamis (01/12/2022).

Bacaan Lainnya

Dhafi menilai jika perusahaan batubara yang ada di Jambi mempunyai kendaraan sendiri ganjil genap bisa diberlakukan. Namun dengan situasi seperti ini ganjil genap bukan menjadi solusi yang tepat.

“Ganjil genap tidak menyelesaikan masalah karena tidak ada pembatasan, siapa yang mau ngebatasin, kalau sudah masing-masing perusahaan punya truknya sendiri beraplisiasi dengan perusahaan bisa ganjil genap, tapi kalau masih seperti ini jangan, situasi tidak tepat” bebernya.

Diketahui jalan yang rusak menjadi salah satu penyebab kemacetan yang kerap terjadi, dimana angkutan armada truk batubara acap kali terperosok hingga mengalami kerusakan sehingga memicu kemacetan.

“Yang jelas saat ini yang keluar dari mulut tambang 4000an dan yang masuk 4000an, kalau macet karena jalan rusak” timpalnya.

Editor: Rahmad Ade

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *