MERANGIN.(Benuajambi.com)-Polsek Tabir Selatan melaksanakan Kegiatan Jum’at Berkah di Desa. Mekar Jaya Kecamatan. Tabir Selatan Kabupaten. Merangin dalam rangka pemberian Paket Sembako bantuan Polsek Tabir Selatan dan para Dermawan/donatur Kecamatan Tabir Selatan. Jum’at, (26/11/2021) pukul 15.30 WIB
Polsek Tabir Selatan mengadakan kegiatan Jum’at Berkah yang dipimpin Kapolsek Tabir Selatan IPTU TONI HIDAYAT.SE bersama donatur di Pasar Desa Mekar Jaya Kecamatan. Tabir Selatan Kabupaten. Merangin dalam rangka pemberian Paket Sembako, sepeda , peralatan sekolah dan lain-lain dari bantuan Polsek Tabir Selatan dan para Dermawan/Donatur Kec. Tabir Selatan.
Kegiatan Jum’at Berkah Polsek Tabir Selatan di Tabir Selatan dilakukan bersama donatur
Kegiatan Jum’at Berkah rutin dilaksanakan tiap minggu pada hari Jum’at oleh Polsek Tabir Selatan, dan bantuan paket sembako yang diterima dari para dermawan, Kapolsek dan pada minggu ini diberikan kepada Mbah Sumini yang berumur 70 Tahun serta cucunya Saudari Syifa (9 Tahun) yang beralamat di Pasar Desa Mekar Jaya Kecamatan. Tabir Selatan Kabupaten Merangin.
“Mbah Samini yang berumur 70 Tahun Tinggal bersama Cucunya Saudari Syifa ( 9 tahun) yang merupakan anak yatim-piatu yang sekolah dengan berjalan kaki sekitar 3 Km dan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari Mbah Samini dari belas kasihan dari tetangga sekitarnya” Terang Kapolsek Tabir Selatan
(RAN)