MUARO JAMBI.(Benuajambi.com)-Kapolres Muaro Jambi AKBP .Yuyan Priatmaja SIK.MH,Tinjau keamanan pelaksanaan vaksinasi yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi di gedung serba guna bukit Cinto,Sabtu 04/09/21.
Kegiatan Vaksinasi sebanyak 5000 vaksin berlangsung selama dua hari, Sabtu sampai besok Minggu 05/09, pelaksanaan kegiatan vaksinasi tampak puluhan personil polres Muaro Jambi , dikerahkan untuk menyukseskan acara vaksinasi tersebut.
Dalam kegiatan tersebut kapolres memantau dan mengecek personil yang sedang membantu proses Vaksinasi maupun yang sedang menginput data masyarakat yang sudah vaksin.
AKBP yuyan Priatmaja juga mendampingi bupati Muaro Jambi Hj.
Masnah Busyro berserta Rombongan meninjau pelaksanaan vaksinasi
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres ,Kabag Sumda,Kapolsek Sekernan,kasat narkoba ,kasat Reskrim, Kasatlantas,Kasubag Humas dan personil Polres Muaro Jambi.(Tim Benua)