MERANGIN.(Benuajambi.com)-
Ada yang cukup unik dilakukan para pemuda Sungai tebal kecamatan lembah Masurai dalam menggalang dana ‘Agustusan’.Cara unik dilakukan dengan berjualan bendera kecil yang dipasang dikendaraan,untuk mencukupi dana berbagai kegiatan agustusan dalam memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 76 tahun.Rabu 04/08/21
Ketua pemuda Sungai tebal Andi menuturkan,selain untuk mencukupi anggaran kegiatan tujuh belasan, penggalangan dana dengan berjualan bendera kecil dijadikan sebagai salah satu cara untuk menanamkan jiwa wirausaha kepada para pemuda.
“Yang tentunya ini juga sebagai wujud rasa nasionalisme dalam rangka memeriahkan HUT RI,” katanya kepada media ini.
Ia melanjutkan,bendera kecil yang dijual dijalan untuk dipakai dikendaraan itu nantinya hasil penjualan akan digunakan untuk membeli kebutuhan dalam rangka menyambut HUT RI ke 76 seperti panjat pinang,balap karung,voly ball dll.
Medi salah satu pemuda Sungai tebal merasa bangga dengan kawan kawan yang sangat kompak dan bersemangat dalam kegiatan menyambut hari ulang tahun RI ini,”harapannya kedepan bukan hanya kegiatan semacam ini saja bisa dikembangkan tapi kegiatan yang lain juga bisa ditingkatkan ungkapnya.
Kadus sungai tebal Efendi juga sangat mendukung dengan kegiatan ini dengan syarat masih tetap menjaga protokol kesehatan karna pandemi covid masih belum berlalu ujarnya,“Syukur banyak pihak yang membantu kami, mudah-mudahan kegiatannya bisa berjalan dengan lancar,
“Saya rasa cukup bagus selain membangun semangat nasionalisme,juga bisa mengajarkan pemuda dalam berwirausaha dan belajar mandiri” tutupnya.
(Syafrudin malik)