Sarolangun, Benuajambi.com – Dalam rangka meningkatkan peran tanggung jawab sosial perusahaan serta memperkuat solidaritas dan kepedulian terhadap sesama KSO PERTAMINA EP-SAMUDRA ENERGY BWP MERUAP di Sarolangun mengadakan kegiatan donor darah pada tanggal 10 Desember 2024 di Basecamp KSO BWP Meruap yang dilaksanakan mulai pukul 08.00 sampai 12.00 wib basecamp kso Samudra Energy BWP Meruap, 10 Desember 2024.
Acara ini diikuti oleh karyawan perusahaan serta masyarakat sekitar yang ingin berpartisipasi, kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang sedang membutuhkan donor darah dan membantu pihak Rumah Sakit untuk memenuhi stok kebutuhan darah.
Dalam acara ini, KSO Pertamina EP-Samudra Energy BWP Meruap bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia Kabupaten Sarolangun dan Rumah Sakit Golden Medika.
Pihak Perusahaan KSO Pertamina EP-Samudra Energy BWP Meruap melalui Pak Yasir Rahman menyampaikan.
“Kami sangat berterima kasih kepada semua karyawan dan masyarakat yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. Donor darah adalah tindakan kecil dengan dampak besar, dan kami bangga dapat menjadi bagian dari upaya untuk menyelamatkan nyawa melalui program ini.”UngkapNya.
Acara ini berhasil mengumpulkan sebanyak 36 kantong darah, yang akan disalurkan melalui Rumah Sakit Golden Medika Sarolangun untuk membantu pasien-pasien yang membutuhkan, termasuk mereka yang menghadapi kondisi darurat medis atau membutuhkan transfusi rutin.
Salah satu peserta saudara Ghufron mengungkapkan antusiasmenya.
“Donor darah ini tidak hanya membantu mereka yang membutuhkan, tetapi juga memberikan manfaat bagi kesehatan kami sebagai pendonor. Saya sering donor dan merasa senang bisa membantu sesama yang membutuhkan.”JelasNya.
PMI Kabupaten Sarolangun dan KSO Pertamina EP-Samudra Energy BWP Meruap berharap kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi perusahaan lain dan masyarakat untuk turut berperan aktif dalam kegiatan kemanusiaan. Dengan semangat solidaritas dan kepedulian, serta komitmen untuk terus mendukung kegiatan yang bermanfaat bagi Kesehatan Masyarakat dan kemanusiaan. (Ran)